Selamat Siang. Nama saya Risdiyanti, merupakan mahasiswi Jurusan Ilmu Hubungan Internasional Angkatan 2018 dengan Nomor Induk Mahasiswa 151180006. Pada semester ganjil 2019, saya semester 3 dan sedang mengikuti Program Pertukaran Mahasiswa FISIP (PERMAFIS) 2019 di Universitas Andalas, Padang. Disini saya ingin menyampaikan pengalaman saya di Universitas Andalas, salah satu universitas mitra dari UPN “Veteran” Yogyakarta.
Ketika tiba di Padang, Sumatera Barat pada tanggal 16 Agustus 2019, saya berpikir bahwa kemungkinan saya akan dapat beradaptasi dengan mudah dikarenakan saya juga merupakan orang Sumatera, tepatnya Sumatera Utara. Namun, ternyata ada banyak hal di Padang, Universitas Andalas, yang saya masih harus beradaptasi dengan baik. Seperti misalnya, bagaimana aturan Asrama Universitas Andalas mengenai berpakaian, jam malam, hingga adanya sidak disaat subuh. Dalam kehidupan perkuliahan sehari-hari juga sangat berbeda dengan UPNVY, dimana di Universitas Andalas dalam satu ruang perkuliahan pada mata kuliah tertentu dapat berisi lebih dari 60 mahasiswa/i. Hal ini cukup mengejutkan untuk saya karena cara belajarnya menurut saya tidak cukup efektif.
Dalam Program Pertukaran Mahasiswa FISIP (PERMAFIS) 2019, saya sangat berterimakasih kepada FISIP UPNVY atas kesempatan yang diberikan kepada saya untuk dapat mengikuti program ini meskipun saya masih berada di Semester III pada saat itu. Besar keinginan saya untuk teman-teman mahasiswa/i lain agar mengikuti Program PERMAFIS ini. Jika ada yang berminat dan ingin bertanya lebih lanjut mengenai kehidupan exchange di Universitas Andalas, jangan segan untuk bertanya.