Ruang Proses pembelajaran di era kompetisi dan era digital dewasa ini harus dirancang secara inovatif oleh dosen sehingga dapat meningkatkan kemampuan analitis mahasiswa. Pembelajaran yang ideal harus mencakup elemen : interaktif, holistik, integratif, saintifik, kontekstual, tematik, efektif, dan berpusat pada mahasiswa. Pernyataan tersebut merupakan rangkuman dari kegitan PELATIHAN PEMBELAJARAN INOVATIF yang diadakan oleh FISIP pada tanggal 24 Nopember 2017. Tampil sebagai pembicara dalam acara tersebut Dr. Supardi, M.Pd dan Dr. Muhammad Murdiono, M.Pd., keduanya banyak memberikan pencerahan bagi 40 dosen FISIP UPN “Veteran” Yogyakarta yang hadir di acara tersebut.