KULIAH UMUM MABA

Sebanyak 400 mahasiswa baru FISIP angkatan 2017 merasa tercerahkan semangatnya setelah mengikuti kuliah umum yang disampaikan oleh motivator nasional, Bapak Erik Hadi Saputra, M.Kom di Ruang Seminar Gedung Agus Salim, 26 September 2017. Materi kuliah umum yang bertema                                   “ Mengembangkan Kompetensi Diri untuk Meraih Prestasi” disajikan dengan terstruktur,  interaktif dan mengalir penuh humor, sehingga nyaman dinikmati oleh mahasiswa baru.

Keberhasilan mahasiswa dalam meraih prestasi di masa yang akan datang sangat ditentukan oleh persepsi terhadap dirinya pada hari ini. Pretasi juga ditentukan oleh seberapa konsisten mahasiswa memberi stimulant / input yang bersifat positif terhadap pikiran dan jiwa. Mahasiswa  yang terbiasa menikmati lagu yang syairnya bernilai positip, maka akan ikut mempengaruhi kondisi kejiwaannya, dan ini akan mewarnai karakternya. Energi positip dalam setiap diri mahasiswa akan mudah dikuatkan apabila dipenuhi 3 karakter :

  1. Be Smart – Jadilah mahasiswa yg mempunyai kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional dan spiritual
  2. Be Kind – Jadilah mahasiswa yang pemberani karena potensi besar ada pada usia muda.
  3. Be Thankful – Jadilah mahasiswa yang rendah hati, tidak mengecewakan orang tua, dan tidak mudah mengeluh
Share: